Kamis, 21 Juni 2012

Lawan PSAP, Persib Bakal Tiru Pelita Jaya?

Lawan PSAP, Persib Bakal Tiru Pelita Jaya?

Lawan PSAP, Persib Bakal Tiru Pelita Jaya?
Persib Bandung akan melakukan penguasaan bola lebih banyak. Pelatih Persib Bandung Robby Darwis berharap bisa mendapatkan poin dengan melakukan pressing ketat.
INILAH.COM, Banda Aceh - Persib Bandung akan melakukan penguasaan bola lebih banyak. Pelatih Persib Bandung Robby Darwis berharap bisa mendapatkan poin dengan melakukan pressing ketat.

Dia beralasan, taktik tersebut dilakukan tak lepas dari hasil kemenangan Pelita Jaya Karawang, atas tim tuan rumah PSAP, Senin (18/6/2012) lalu. Tiga poin positif hasil kemenangan 2-0 yang diraih skuad besutan Rahmad Darmawan ini, ingin ditiru Robby Darwis.

"Tadi kita coba kombinasikan menyerang dan bertahan. Saya tekankan anak-anak untuk main pressing. Saya lihat ketika mereka (PSAP) lawan Pelita, cara ini bisa meredam permainan mereka. Walaupun mereka juga ada evaluasi, kita juga tetap persiapkan dengan matang," jelas Robby kepada wartawan di Hotel Grand Nanggroe, Selasa (20/6/2012).

Sementara itu, mengenai para pemain yang absen, Robby mengaku sudah memiliki solusi untuk menggantikan peran pemain kunci dengan memainkan skuad muda.

"Sekarang peluang pemain muda bermain sangat besar. Untuk menggantikan Atep yang terkena akumulasi kartu kuning, kita punya Budiawan, Sigit Hermawan, dan Hendra Ridwan. Kita akan lihat siapa yang paling siap untuk diturunkan. Tidak hanya itu, kita juga masih punya Aliyudin untuk ditarik ke belakang. Soalnya Ilham juga nggak bisa main. Masih ada Agung juga, bisa kita dorong ke bagian sayap," ungkapnya.

Meski melakukan rotasi pemain yang terbilang ekstrem, Robby mengaku tidak akan melakukan perubahan pada formasi 4-4-2, yang dinilai sudah paten diterapkan Maung Bandung.

"Tidak ada masalah dengan rotasi. Memang skema permainan bisa berubah di lapangan. Tapi formasi tetap seperti kemarin. Kita akan lihat, nanti seperti apa," tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan Lupa ya di Comment

LOGO KMC PNG

Logo Keluarga Mahasiswa Ciamis "GALUH TARUNA" BANDUNG Logo KMC GALUH TARUNA BANDUNG KOMISARIAT UIN SUNAN GUNUNG ...