Kamis, 21 Juni 2012

Robby Minta Pemain Persib Lebih Tenang

Robby Minta Pemain Persib Lebih Tenang

Robby Minta Pemain Persib Lebih Tenang
Pelatih Persib Bandung Robby Darwis menilai kontrol emosi masih jadi masalah yang belum terpecahkan. 
INILAH.COM, Banda Aceh - Pelatih Persib Bandung Robby Darwis menilai kontrol emosi masih jadi masalah yang belum terpecahkan. Ketidaktenangan dan mudah terpengaruh dengan permainan lawan, turut menjadi penyebab hasil mengecewakan skuad Maung Bandung pada pertandingan terakhir.

"Untuk pertandingan nanti, saya minta pemain bermain lebih tenang dan jangan terpengaruh dengan tim lawan, seperti lawan PSMS kemarin. Saya lihat, para pemain masih terpancing dengan gaya main lawan. Saya harap, anak-anak bisa mengendalikannya dan memaksimalkan peluang, karena kita di sini ingin dapat hasil maksimal," katanya kepada wartawan di Hotel Grand Nanggroe, Selasa (20/6/2012).

Menilik kualitas penggawanya, Robby optimistis anak asuhnya mampu mengatasi permainan Laskar Aneuk Nanggroe -julukan PSAP. Dia berharap, timnya mampu bermain menekan sepanjang waktu pertandingan, demi target poin yang diincar.

"Kita harap pemain jangan terlalu banyak kehilangan bola. Kalau bisa kita yang menguasai bola lebih banyak. Mudah-mudahan, dengan pressing ketat kita bisa dapatkan poin. Secara teknik, kualitas pemain kita jauh lebih baik. Tetapi, cara main belum tahu," kata Robby.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan Lupa ya di Comment

LOGO KMC PNG

Logo Keluarga Mahasiswa Ciamis "GALUH TARUNA" BANDUNG Logo KMC GALUH TARUNA BANDUNG KOMISARIAT UIN SUNAN GUNUNG ...